Cara Memperbaiki Android Dan Black Berry Yang Sering Restart Sendiri
search mas imam raditya
Penyebab dan cara mengatasi HP Android/ Blackberry sering restart sendiri, hang macet, ataupun error. Untuk teman teman yang kebetulan hp nya mengalami rewel/ kerusakan khususnya hp sering restart sendiri saat digunakan, berikut akan kami paparkan apa saja penyebab hp android sering restart sendiri atau juga hp blackberry sering restart sendiri beserta langkah langkah cara mengatasi hp android/ blackberry yang sering restart sendiri. Smartphone saat ini memang menjadi salah satu barang yang bagi seseorang sangat dibutuhkan. Pada jaman sekarang ini setiap orang pasti memiliki smartphone entah itu android, blackberry ataupun Ios iPhone, mengapa menggunakan smartphone, karena memang smartphone ini memiliki banyak sekali fitur yang sangat bagus dari pada hp-hp biasa pada umumnya.
Ada banyak sekali produsen-produsen smartphone yang sedang saling berpacu untuk menghasilkan smartphone yang paling terbaik seperti Samsung, Blackberry, Sony Experia, Asus, Lenovo, Apple, dan masih banyak lagi yang lainnya. Namun yang namanya barang elektronik pasti memiliki kelemahan sendiri-sendiri meskipun memiliki harga yang sangat mahal pasti juga akan memiliki kelemahan tersendiri. Salah satu penyakit smartphone android maupun blackberry yang seringkali ditemukan ialah hp android restart sendiri atau juga hp blackberry sering restart sendiri.
Biasanya kelemahan pada smartphone ini terletak pada ketahanan hardware dan juga resiko crash pada software. Perihal itu tentunya akan sangat merugikan pemilik smartphone, terus apa yang terjadi, pasti nantinya akan masuk pada perbaikan dan masuk pada counter untuk melakukan service, dan pastinya melakukan service smartphone tidak begitu murah tergantung kerusakan apa yang sedang anda alami. Namun pada artikel kali ini saya akan memberikan sedikit tips dan informasi untuk anda mengenai apa saja penyebab hp android sering restart atau penyebab blackberry sering restart beserta cara memperbaiki hp android/ blackberry yang sering restart sendiri.
Jika handphone anda mengalami restart sendiri atau hang apa yang akan anda lakukan? pastiya jangan panik lalu hubungi orang tedekat anda yang bisa dan mengerti tentang android ataupun BB. Pada umumnya android atau BB yang serng hang atau restart sendiri ini terlaetak pada pada terjadiya overload pada CPU, memory RAM dan GPU, dan biasanya juga ada aplikasi yang crash dan tidak compatible dengan sistem android yang anda gunakan. untuk menghindari hal ini terjadi lagi ialah dengan mengurangi beban aplikasi pada ponsel anda. Berikut ini saya akan sedikit memberikan tips atau cara mengatasi Hp Android / BB sering hang & restrat sendiri.
Cara Mengatasi HP Android Restart Sendiri :
1. Periksa aplikasi apa saja yang sudah anda install, mengapa harus memeriksa aplikasi yang sudah terinstall, karena memang hal terjadinya android sering hang atau restart snediri bisa dikarenankan oleh tidak compatiblenya aplikasi yang ada pada android yang anda gunakan saat ini. Biasanya hal ini dikarenakan aplikasi yang anda download ini tidak melalui licensi yang di percaya seperti google play store, jika memang ada aplikasi yang sudah anda download dan terinstall maka terlebih dahulu anda uninstall dan jangan lupa anda lakukan restart pada android anda.
2. Periksa pengaturan pada Android apakah anda baru melakukan perubahan pada android anda. Jika memang iya maka ubahlah seperti bentuk semula, biasanya merubah pengaturan android juga dapat menjadi penyebab dari sering restartnya android anda.
3. Install aplikasi antivirus pada android anda, mungkin hal ini akan sedikit membantu untuk keamanan yang ada pada android anda. Setiap sistem operasi teruka seperti android ini memang rentan terkena virus seperti malware yang masuk melalui browsing, transfer file dan penginstallan aplikasi yang sumbernya tidak jelas. Maka dari itu menambahkan aplikasi antivirus ini akan membantu anda nantinya untuk keamanan yang lebih.
4. Sering-seringlah anda membersihkan sampah chace yang ada pada android anda, karena memang sampah chace ini dapat menghambat kinerja android anda nantinya. Jadi setidaknya seringlah anda untuk membersihkan chace yang ada pada android anda.
Jika memang cara yang saya berikan diatas tadi belum cukup untuk memperbaiki android anda maka jalan satu-satunya yang mungkin anda bisa lakukan adalah melakukan Factory Reset. Factory reset ini merupakan salah satu solusi terbaik untuk mengatasi android yang sering hang atau restart sendiri. Sekaligus juga jika anda melakukan hal ini anda juga akan menghapus aplikasi-aplikasi dan chace yang bisa menyebabkan android anda tidak sehat. Namun sebaiknya sebelum anda melakukan factory reset terlebih dahulu anda harus memback up data yang ada pada memory internal anda seperti foto, kontak, musik dan juga video yang tersimpan pada android anda, karena nantinya jika belum anda back up file file yang ada pada memory internal akan terhapus.
Penyebab HP Blackberry Sering Restart Sendiri :
1. Space/ ruang memory terlalu kecil -> Perihal akan hal ini memang sangat perlu diperhatikan untuk menjaga kondisi bb tetap stabil. Berkurangnya ruang memory pada blackberry bisa disebabkan karena banyaknya aplikasi berkapasitas besar yang terinstall. Hal ini yang menyebabkan memori yang anda miliki menjadi low, sehingga akan membutuhkan hapus data/cookies bb yang dimiliki. Dengan demikian terkadang bisa menjadi penyebab blackberry sering restart sendiri.
2. Operating System, (OS) yang tidak stabil -> berbagai macam aplikasi yang dapat mengakibatkan masalah eror pada system blackberry bisa jadi memungkinkan terjadinya penyebab blackberry sering restart sendiri. Apabila terjadinya eror setelah melakukan penginstalan maka bisa buka options – applications, pilih aplikasi yang terakhir kali anda instal, klik delete.
Cara Mengatasi Blackberry Restart atau Mati Sendiri :
1. Lakukan clean memory blackberry secara berkala, hapus chat bbm/sms yang bisa mengakibatkan lemot atau kehabisa memori. Untuk melakukan pembersihan pada data bisa dilakukan dengan menekan tombol “ALT+L G L G” ketika berada di menu homepage dan kemudian lakukan pencabut baterai blackberry tersebut.
2. Lakukan upgrade operasi sistem blackberry anda atau backup semua data anda dan lakukan wipe data untuk menjaga ke stabilan ponsel bb yang dimiliki.
Sekian dari saya, jika memang salah satu cara mengatasi blackberry restart sendiri maupun cara mengatasi hp android sering restart sendiri yang saya berikan ini belum mengurangi masalah yang anda alami pada smartphone anda, maka segeralah anda bawa pada counter service terdekat yang ada pada daerah anda. Sekian dari saya dan semoga dapat bermanfaat untuk anda semuanya. Dan sebagai penutup jangan lupa untuk membaca juga informasi mengenai DP BBM Terbaru dan juga Update BBM Terbaru 2016. Trimakasih,
0 comments:
Post a Comment